KONTAN.CO.ID - Bagi pengguna laptop atau komputer, untuk membuka YouTube membutuhkan
browser seperti Google Chrome, Firefox, atau Microsoft Edge. Tahukah Anda, YouTube sekarang bisa dibuka di laptop tanpa
browser, lo. Penasaran? Simak caranya di sini. Berbeda dengan pengguna
smartphone, untuk membuka YouTube lewat laptop atau komputer membutuhkan
browser. Benar sekali, Anda perlu memasukan alamat situs YouTube untuk mengunjungi dan menonton berbagai video favorit.
Mengutip dari
9to5Google.com, kini YouTube sudah mendukung
Progressive Web Apps. Lewat dukungan tersebut, Anda tidak perlu lagi membuka YouTube dengan mengunjungi situsnya lewat
browser.
Sama seperti di
smartphone, Anda tinggal membuka apliaksi YouTube di laptop atau komputer dan menonton beragam video favorit. Berikut cara pasang aplikasi YouTube di laptop:
- Buka situs YouTube.com via browser Google Chrome.
- Di bagian pojok kanan atas terdapat tombol plus (+).
- Setelah itu Anda bisa klik tombol tersebut kemudian pilih install.
- Selamat, YouTube sudah terpasang di laptop atau komputer Anda.
Setelah berhasil diinstal, Anda bisa menemukannya aplikasi YouTube di layar utama
desktop maupun di Start. Logo YouTube terpampang jelas di layar utama
deskop Anda dan bisa dibuka kapan saja sesuai dengan keinginan.
YouTube yang kini mendukung
Progressive Web Apps (WPA) ditemukan oleh pengguna Twitter @
ypsingh0199 lewat
posting di 23 Januari 2021 lalu. Ia menemukan sebuah tombol plus di bagian pojok kanan atas
browser. Kemudian ketika ditekan, muncul tampillan untuk melakukan pemasangan aplikasi YouTube. Mudah bukan? Anda bisa menjajalnya sekarang juga lo, jadi lebih mudah buka YouTube tanpa
browser di laptop.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News