Bukalapak akan layani pembayaran pajak kendaraan di Jateng dan Jatim



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Usai melayani di Jawa Barat, cakupan layanan e-Samsat Bukalapak akan diperluas untuk wilayah Jawa Tengah dan Jawa Timur. Untuk itu, BukaLapak telah menggandeng dua pemerintah provinsi tersebut untuk kemudahan pembayaran Pajak Kendaraan Bermotor (PKB).

Bima Laga, Associate Vice President of Public Policy and Government Relations BukaLapak menjelaskan sudah ada layanan e-Samsat di aplikasi BukaLapak untuk Jawa Barat. Ke depan pihaknya akan memperbanyak kerjasama untuk mempermudah pembayaran pajak PKB.

"Mudah-mudahan e-Samsat bisa dibuka di beberapa daerah lainnya, paling cepat kami mau buka di Jawa Timur dan Jawa Tengah," ujarnya di Jakarta, Kamis (27/6).


Selain yang sifatnya menggadeng pemerintah daerah, BukaLapak juga tengah menjalin kerjasama dengan pemerintah pusat untuk pembayaran PPh. Rencana tersebut masih terus dimatangkan dan direncanakan bisa berjalan pada kuartal III-2019.

"Yang akan kami launching skala nasional itu pembayaran pajak, mudah-mudahan dalam waktu dekat pembayaran pajak yang sifatnya nasional bisa dilakukan di BukaLapak," imbuhnya.

Saat ini, misalnya untuk pajak UMKM banyak yang belum mengetahui bagaimana cara membayar dan berapa besaran yang harus dibayarkan. Padahal sudah ada ketentuan bahwa tarif pajak sebesar 0,5% dengan rencana launching fitur tersebut akan mempermudah pelapak untuk menyetor pajak.

Selain itu, manajamen juga bakal merilis fitur kategori sosial dan masyarakat. Setelah mengenalkan fitur zakat dan donasi, Bukalapak dalam waktu dekat akan merilis fitur Qurban menyambut Idul Adha pada tahun ini.

"Sekarang pembayaran zakat digital menjadi tren di kalangan milenial dan nominalnya bertambah setiap tahunnya. Sebentar lagi juga ada Qurban, eranya Qurban nanti bisa disalurkan digital," tutupnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Herlina Kartika Dewi