KONTAN.CO.ID - BANDUNG. Perusahaan e-commerce Bukalapak meluncurkan sejumlah produk untuk virtual terbarunya. Kini, sebanyak 1,5 juta warung Mitra Bukalapak yang tersebar di 189 kota, kabupaten dan desa di seluruh Indonesia, dapat memberikan berbagai layanan produk virtual terbaru di platform Bukalapak. Di antaranya dapat melayani kirim uang, tabungan emas, pengisian pulsa, voucher listrik, voucher game, hingga pembayaran Samsat online nasional secara langsung. Intan Wibisono, Head of Corporate Communication Bukalapak mengatakan, peluncuran layanan transaksi produk virtual di warung Mitra Bukalapak itu semakin mengukuhkan warung sebagi pilar ekonomi daerah yang krusial.
Bukalapak luncurkan produk virtual terbaru di warung mitra
KONTAN.CO.ID - BANDUNG. Perusahaan e-commerce Bukalapak meluncurkan sejumlah produk untuk virtual terbarunya. Kini, sebanyak 1,5 juta warung Mitra Bukalapak yang tersebar di 189 kota, kabupaten dan desa di seluruh Indonesia, dapat memberikan berbagai layanan produk virtual terbaru di platform Bukalapak. Di antaranya dapat melayani kirim uang, tabungan emas, pengisian pulsa, voucher listrik, voucher game, hingga pembayaran Samsat online nasional secara langsung. Intan Wibisono, Head of Corporate Communication Bukalapak mengatakan, peluncuran layanan transaksi produk virtual di warung Mitra Bukalapak itu semakin mengukuhkan warung sebagi pilar ekonomi daerah yang krusial.