KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Selama semester pertama 2020 Bukalapak mencatat antusiasme masyarakat dan kenaikan transaksi yang cukup signifikan yakni hingga 25% dibandingkan dengan semester pertama di tahun sebelumnya. "Strategi kami selalu mengacu pada misi Bukalapak yaitu untuk menciptakan A Fair Economy for All. Bukalapak ingin semua lapisan masyarakat punya kesempatan yang sama dalam meraih kehidupan yang lebih baik dengan menggunakan platform marketplace dan online to offline (O2O) Bukalapak yang inovatif," ujar Head of Category Management Bukalapak Ruth Retno Dewi kepada kontan.co.id, Jumat (4/9). Selain itu, pihaknya juga memberdayakan lini bisnis B2B yang memungkinkan UMKM untuk bisa ambil bagian dalam pengadaan barang dalam skala yg lebih besar dan luas. Ruth mengatakan, Bukalapak terus mengajak semakin banyak UMKM untuk bergabung di tengah pandemi corona yang meluas.
Bukalapak mencatatkan kenaikan transaksi hingga 25% di semester pertama
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Selama semester pertama 2020 Bukalapak mencatat antusiasme masyarakat dan kenaikan transaksi yang cukup signifikan yakni hingga 25% dibandingkan dengan semester pertama di tahun sebelumnya. "Strategi kami selalu mengacu pada misi Bukalapak yaitu untuk menciptakan A Fair Economy for All. Bukalapak ingin semua lapisan masyarakat punya kesempatan yang sama dalam meraih kehidupan yang lebih baik dengan menggunakan platform marketplace dan online to offline (O2O) Bukalapak yang inovatif," ujar Head of Category Management Bukalapak Ruth Retno Dewi kepada kontan.co.id, Jumat (4/9). Selain itu, pihaknya juga memberdayakan lini bisnis B2B yang memungkinkan UMKM untuk bisa ambil bagian dalam pengadaan barang dalam skala yg lebih besar dan luas. Ruth mengatakan, Bukalapak terus mengajak semakin banyak UMKM untuk bergabung di tengah pandemi corona yang meluas.