MOMSMONEY.ID - Bisa bantu atasi bau mulut saat berpuasa, sudah tahu manfaat obat kumur belum? Bau mulut adalah permasalahan kesehatan mulut yang umum dialami oleh sebagian orang. Terutama, bagi yang sedang berpuasa. Salah satu cara yang mudah dilakukan untuk meminimalisasi bau mulut saat puasa adalah dengan rajin menggosok gigi secara teratur dan menggunakan
mouthwash atau obat kumur.
Obat kumur ternyata bisa memberikan banyak manfaat yang baik untuk menjaga kesehatan gigi dan mulut. Apa saja? Simak daftarnya berikut ini.
Baca Juga: 4 Olahraga Ringan Saat Ramadan Bagi Perempuan Agar Tetap Fit Menyegarkan napas Manfaat utama yang bisa didapatkan dengan menggunakan
mouthwash atau obat kumur adalah mendapatkan nafas yang segar. Laman
Milltown Dental menyebutkan, menggunakan
mouthwash atau obat kumur bisa membantu mengatasi permasalahan bau mulut yang disebabkan oleh sisa makanan yang menempel di gusi dan gigi. Melawan masalah gusi Permasalahan atau penyakit yang terjadi di mulut bukan hanya bisa menyerang gigi. Gusi juga merupakan bagian mulut yang rawan diserang oleh bakteri dan kuman. Menggunakan obat kumur yang mengandung antibakteri bisa digunakan untuk mencegah munculnya permasalahan pada gusi yang sering kali disebabkan oleh sisa makanan dan plak yang menempel pada bagian tersebut.
Baca Juga: 7 Ide Kegiatan Ngabuburit Produktif Ini Bisa Dilakukan Sebelum Berbuka Puasa Meredakan sariawan Obat kumur bisa digunakan juga untuk membantu mengatasi dan meredakan sariawan melalui proses detoks pada area tersebut. Detoks yang dilakukan adalah dengan cara mengurangi bakteri yang bisa menimbulkan iritasi pada area sariawan tersebut. Sehingga, tentunya risiko sariawan yang parah dapat dengan segera diminimalisasi. Mencegah gigi berlubang
Mengutip dari laman
Everyday Health,
mouthwash atau obat kumur mengandung fluoride yang memiliki manfaat baik untuk mengurangi risiko gigi berlubang.
Fluoride juga memiliki manfaat yang baik untuk mengurangi demineralisasi dan mencegah munculnya gigi berlubang. Nah, tak cuma bantu atasi bau mulut saat puasa saja, kan? Itulah tadi beberapa manfaat dari obat kumur atau
mouthwash yang penting untuk diketahui. Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News Editor: Christ Penthatesia