Bukan Obat Kimia, Ini 8 Ramuan Herbal untuk Atasi Ambeien



KONTAN.CO.ID - Wasir atau ambeien jika tidak diobati akan membuat kita tidak nyaman saat melakukan aktivitas. 

Ada beberapa faktor yang menyebabkan ambeien. Sebut saja kurang serat, duduk di toilet dalam waktu yang lama, mengejan saat buang air besar, sembelit kronis atau diare, sering mengangkat benda berat, melemahnya jaringan pendukung di anus dan dubur Anda yang terjadi karena penuaan, hingga kehamilan. 

Ketika itu mulai membengkak, menimbulkan ketidaknyamanan, dan terjadi peradangan sehingga memunculkan wasir, ramuan herbal dapat Anda pilih sebagai obat. 


Berikut adalah delapan ramuan herbal untuk mengobati ambeien yang dapat Anda coba seperti yang dikutip dari Kompas.com dan Grid.id:

1. Kunyit dan Gel Lidah Buaya

Kombinasi kunyit dan lidah buaya sangat cocok untuk wasir.

Kunyit memiliki sifat anti-inflamasi yang dapat membantu mengobati peradangan yang perlahan-lahan akan menyembuhkan wasir.

Di sisi lain, gel lidah buaya menenangkan jaringan yang meradang yang terkait dengan wasir.

Untuk membuat obati ini, kamu perlu mencampur ½ sdt masing-masing kunyit dan gel lidah buaya dan oleskan ke anus sebelum tidur.

Baca Juga: 4 Obat Alami yang Efektif Mengobati Ambeien

2. Kunyit dan Petroleum Jelly

Obat ini mengharuskan untuk membuat salep kunyit dengan mencampurkan masing-masing kunyit dan petroleum jelly.

Oleskan ini pada wasir sebelum buang air besar.

Petroleum jelly akan melumasi dubur dan anus untuk memudahkan tinja melewatinya.

Baca Juga: Kenali 6 Manfaat Daun Binahong Untuk Kesehatan yang Menakjubkan

Editor: Barratut Taqiyyah Rafie