JAKARTA. Memasuki bulan keempat, kinerja sektor semen belum mampu bangkit. Di bulan April 2015, penjualan semen hanya naik 1% year on year (yoy) menjadi 4,5 juta metrik ton (MT). Namun jika dibanding bulan sebelumnya, angka tersebut naik 3%. Semen Merah Putih yang baru tahun ini masuk Asosiasi Semen Indonesia sudah memberi kontribusi signifikan terhadap kenaikan penjualan semen. Pasalnya, jika tanpa memasukkan Semen Merah Putih, penjualan semen bulan April turun 3% yoy. Analis Mandiri Sekuritas, Liliana S Bambang menyebutkan, secara keseluruhan penjualan semen selama 4 bulan pertama tahun 2015 turun 3% yoy menjadi 18 juta MT. Jika mengecualikan Semen Merah Putih, penjualan selama 4 bulan pertama turun 5% yoy. "Penjualan semen sepanjang tahun ini bisa flat jika permintaan tidak menunjukkan perbaikan dalam waktu dekat," ujar Liliana dalam riset (12/5).
Bulan keempat, industri semen masih loyo
JAKARTA. Memasuki bulan keempat, kinerja sektor semen belum mampu bangkit. Di bulan April 2015, penjualan semen hanya naik 1% year on year (yoy) menjadi 4,5 juta metrik ton (MT). Namun jika dibanding bulan sebelumnya, angka tersebut naik 3%. Semen Merah Putih yang baru tahun ini masuk Asosiasi Semen Indonesia sudah memberi kontribusi signifikan terhadap kenaikan penjualan semen. Pasalnya, jika tanpa memasukkan Semen Merah Putih, penjualan semen bulan April turun 3% yoy. Analis Mandiri Sekuritas, Liliana S Bambang menyebutkan, secara keseluruhan penjualan semen selama 4 bulan pertama tahun 2015 turun 3% yoy menjadi 18 juta MT. Jika mengecualikan Semen Merah Putih, penjualan selama 4 bulan pertama turun 5% yoy. "Penjualan semen sepanjang tahun ini bisa flat jika permintaan tidak menunjukkan perbaikan dalam waktu dekat," ujar Liliana dalam riset (12/5).