KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Perum Bulog akan menggelontorkan setidaknya 22.000 ton gula kristal putih (GKP) ke pasar akhir pekan ini. Gula tersebut merupakan realisasi impor GKP dari India. "Impor gula tersebut baru sebagian dari izin impor yang diberikan negara kepada Bulog dari total 50.000 ton," ujar Direktur Utama Perum Bulog Budi Waseso dalam keterangan tertulis, Kamis (14/5). Menurut Budi, impor GKP yang dilakukan Bulog sebagai bagian dari penugasan negara untuk menstabilkan harga gula pasir. Dengan digelontorkannya gula ini ke pasar, diharapkan ketersediaan gula terjamin, dan harga kebutuhan pokok tetap terjangkau.
Bulog segera guyur 22.000 ton gula ke pasar
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Perum Bulog akan menggelontorkan setidaknya 22.000 ton gula kristal putih (GKP) ke pasar akhir pekan ini. Gula tersebut merupakan realisasi impor GKP dari India. "Impor gula tersebut baru sebagian dari izin impor yang diberikan negara kepada Bulog dari total 50.000 ton," ujar Direktur Utama Perum Bulog Budi Waseso dalam keterangan tertulis, Kamis (14/5). Menurut Budi, impor GKP yang dilakukan Bulog sebagai bagian dari penugasan negara untuk menstabilkan harga gula pasir. Dengan digelontorkannya gula ini ke pasar, diharapkan ketersediaan gula terjamin, dan harga kebutuhan pokok tetap terjangkau.