JAKARTA. Grup Bakrie mempertaruhkan segalanya untuk kembali menyapih secara langsung sang anak emas, PT Bumi Resources Tbk (BUMI). Dalam pernyataan resmi di situs Bumi Plc, Kamis (18/7), Bakrie melalui Long Haul Holdings Ltd telah menandatangani perjanjian jual beli bersyarat atau conditional sales and purchase agreement (CSPA) dengan anak Bumi Plc, Vallar Investment UK Limited. Isi CSPA adalah Vallar sepakat untuk menjual 29,2% saham BUMI ke Long Haul dengan nilai US$ 501 juta. Kesepakatan ini membuat nilai 29,2% saham BUMI masuk kategori premium. Tingginya nilai transaksi bukanlah satu-satunya pengharum yang coba ditabur Bumi Plc dan Bakrie. Manajemen Bumi Plc menuturkan setidaknya ada empat keuntungan dari transaksi jual-beli 29,2% saham BUMI.
BUMI, duri bagi Bumi Plc
JAKARTA. Grup Bakrie mempertaruhkan segalanya untuk kembali menyapih secara langsung sang anak emas, PT Bumi Resources Tbk (BUMI). Dalam pernyataan resmi di situs Bumi Plc, Kamis (18/7), Bakrie melalui Long Haul Holdings Ltd telah menandatangani perjanjian jual beli bersyarat atau conditional sales and purchase agreement (CSPA) dengan anak Bumi Plc, Vallar Investment UK Limited. Isi CSPA adalah Vallar sepakat untuk menjual 29,2% saham BUMI ke Long Haul dengan nilai US$ 501 juta. Kesepakatan ini membuat nilai 29,2% saham BUMI masuk kategori premium. Tingginya nilai transaksi bukanlah satu-satunya pengharum yang coba ditabur Bumi Plc dan Bakrie. Manajemen Bumi Plc menuturkan setidaknya ada empat keuntungan dari transaksi jual-beli 29,2% saham BUMI.