KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Perusahaan tambang batubara PT Bumi Resources Tbk (BUMI) menyatakan tidak ada perubahan terhadap panduan kinerja operasional di tahun 2020, meski isu pemangkasan produksi oleh para produsen batubara mencuat belakangan ini. Direktur dan Sekretaris Perusahaan BUMI Dileep Srivastava mengatakan, BUMI masih tetap menargetkan produksi batubara di tahun ini di kisaran 85 juta ton—90 juta ton. “Kami masih berada di arah yang tepat untuk mencapai target produksi di tahun ini,” kata dia, hari ini (19/7). Dalam catatan Kontan.co.id, realisasi produksi BUMI untuk periode semester pertama 2020 berada di kisaran 41 juta ton—42 juta ton.
Bumi Resources (BUMI) tetap targetkan produksi batubara 90 juta ton tahun ini
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Perusahaan tambang batubara PT Bumi Resources Tbk (BUMI) menyatakan tidak ada perubahan terhadap panduan kinerja operasional di tahun 2020, meski isu pemangkasan produksi oleh para produsen batubara mencuat belakangan ini. Direktur dan Sekretaris Perusahaan BUMI Dileep Srivastava mengatakan, BUMI masih tetap menargetkan produksi batubara di tahun ini di kisaran 85 juta ton—90 juta ton. “Kami masih berada di arah yang tepat untuk mencapai target produksi di tahun ini,” kata dia, hari ini (19/7). Dalam catatan Kontan.co.id, realisasi produksi BUMI untuk periode semester pertama 2020 berada di kisaran 41 juta ton—42 juta ton.