KONTAN.CO.ID -Â JAKARTA. PT Bumi Resources Minerals Tbk (BRMS) bisa segera mengeksekusi rencana penambahan modal dengan hak memesan efek terlebih dahulu (PMHMETD) atau rights issue. Ini setelah manajemen memperoleh lampu hijau dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK) terkait rencana tersebut. "Kami telah mendapatkan pernyataan efektif rights issue dari OJK," ujar Herwin Hidayat, Direktur & Investor Relations BRMS, Kamis (18/3). BRMS bakal melepas 22,9 miliar saham di harga Rp 70 per saham. Sehingga, nilai aksi korporasi ini mencapai Rp 1,6 triliun. Setiap pemilik 400 saham BRMS memiliki hak untuk membeli 129 saham baru yang diterbitkan. Sebanyak 250 saham baru juga akan melekat 267 waran. Setiap satu pemilik waran berkesempatan membeli satu saham BRMS, juga di harga Rp 70 per waran.
Bumi Resources Minerals (BRMS) memperoleh pernyataan efektif rights issue
KONTAN.CO.ID -Â JAKARTA. PT Bumi Resources Minerals Tbk (BRMS) bisa segera mengeksekusi rencana penambahan modal dengan hak memesan efek terlebih dahulu (PMHMETD) atau rights issue. Ini setelah manajemen memperoleh lampu hijau dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK) terkait rencana tersebut. "Kami telah mendapatkan pernyataan efektif rights issue dari OJK," ujar Herwin Hidayat, Direktur & Investor Relations BRMS, Kamis (18/3). BRMS bakal melepas 22,9 miliar saham di harga Rp 70 per saham. Sehingga, nilai aksi korporasi ini mencapai Rp 1,6 triliun. Setiap pemilik 400 saham BRMS memiliki hak untuk membeli 129 saham baru yang diterbitkan. Sebanyak 250 saham baru juga akan melekat 267 waran. Setiap satu pemilik waran berkesempatan membeli satu saham BRMS, juga di harga Rp 70 per waran.