KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bumi Teknokultura Unggul Tbk (BTEK) memproyeksikan pendapatannya bisa tumbuh 10%-15% dari tahun lalu. Direktur PT Bumi Teknokultura Unggul Tbk Dhany Chayadi menyebut hal itu tak lepas dari penambahan kapasitas mesin produksi yang sudah dilakukan oleh perusahaan pada tahun lalu. “Karena sudah selesai sehingga dampak optimalisasinya bisa kita rasakan pada tahun ini,” ujar Dhany, Kamis (27/6). BTEK baru saja menambah mesin produksi untuk pabrik mereka di Balaraja, Jawa Barat. Mesin baru itu memiliki kapasitas produksi 20.000 ton-30.000 ton. BTEK harus merogoh kocek hingga US$ 15 juta-US$ 20 juta untuk merealisasikan rencana tersebut.
Bumi Teknokultura Unggul Tbk (BTEK) proyeksikan pendapatan tumbuh 10%-15% tahun ini
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bumi Teknokultura Unggul Tbk (BTEK) memproyeksikan pendapatannya bisa tumbuh 10%-15% dari tahun lalu. Direktur PT Bumi Teknokultura Unggul Tbk Dhany Chayadi menyebut hal itu tak lepas dari penambahan kapasitas mesin produksi yang sudah dilakukan oleh perusahaan pada tahun lalu. “Karena sudah selesai sehingga dampak optimalisasinya bisa kita rasakan pada tahun ini,” ujar Dhany, Kamis (27/6). BTEK baru saja menambah mesin produksi untuk pabrik mereka di Balaraja, Jawa Barat. Mesin baru itu memiliki kapasitas produksi 20.000 ton-30.000 ton. BTEK harus merogoh kocek hingga US$ 15 juta-US$ 20 juta untuk merealisasikan rencana tersebut.