BUMI torehkan laba bersih Rp 221 miliar di 2011



JAKARTA. PT Bumi Resources Tbk (BUMI) membukukan laba bersih Rp 221 miliar di sepanjang tahun lalu. Jumlah tersebut naik 6,5% dibanding tahun sebelumnya yang sejumlah Rp 207 miliar.Manajemen BUMI dalam keterbukaan informasi Bursa Efek Indonesia (BEI) yang dirilis Kamis (5/4) menyebutkan, kenaikan laba bersih terjadi berkat penjualan yang juga naik signifikan. Pada tahun lalu, produsen batubara ini meraih penjualan Rp 4,001 triliun, atau naik 36,7% dibanding tahun sebelumnya yang hanya Rp 2,927 triliun.

Penjualan naik lantaran volume penjualan batubara pun meningkat 4% menjadi 63,3 juta ton di sepanjang tahun lalu.

Tak hanya itu, harga jual pun naik cukup tajam. Di sepanjang 2011, harga jual rata-rata mencapai US$ 92,69 per ton, atau melonjak 30% dibanding periode sebelumnya yang senilai US$ 71,03 per ton.Di sisi lain, beban penjualan juga bertambah sebesar 22,6% menjadi Rp 2,407 triliun di 2011. Meski begitu, perusahaan masih mampu mencatatkan kenaikan laba kotor sebesar 65,3% menjadi Rp 1,594 triliun di akhir tahun lalu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Dupla Kartini