KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Badan Usaha Milik Negara (BUMN) turut andil dalam pembangunan di kawasan Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur. Salah satunya adalah PT PP (Persero) Tbk. Bahkan PT PP mengantongi dua kontrak proyek baru di kawasan IKN. Dengan penambahan ini, BUMN tersebut mengklaim menjadi kontraktor dengan nilai kontrak terbanyak di IKN. Dua proyek teranyar yang dikantongi oleh perusahaan pelat merah itu ialah pembangunan Gedung Kantor Presiden Kawasan Istana Kepresidenan senilai Rp 1,56 triliun serta pembangunan gedung istana negara dan lapangan upacara pada kawasan istana kepresidenan senilai Rp 1,34 triliun.
BUMN Ini yang Bakal Bangun Istana Negara di Ibu Kota Nusantara (IKN)
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Badan Usaha Milik Negara (BUMN) turut andil dalam pembangunan di kawasan Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur. Salah satunya adalah PT PP (Persero) Tbk. Bahkan PT PP mengantongi dua kontrak proyek baru di kawasan IKN. Dengan penambahan ini, BUMN tersebut mengklaim menjadi kontraktor dengan nilai kontrak terbanyak di IKN. Dua proyek teranyar yang dikantongi oleh perusahaan pelat merah itu ialah pembangunan Gedung Kantor Presiden Kawasan Istana Kepresidenan senilai Rp 1,56 triliun serta pembangunan gedung istana negara dan lapangan upacara pada kawasan istana kepresidenan senilai Rp 1,34 triliun.