JAKARTA. Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan rakyat (PU Pera) Basuki Hadimuljono mengatakan proyek rumah murah sudah mendapatkan persetujuan Presiden Joko Widodo (jokowi). Dalam sidang kabinet kemarin, Rabu (4/2) menteri PU telah melaporkan hasil pembahasan proyek tersebut. Bahkan masalah pembiayaan juga sudah diselesaikan. Basuki bilang, terkait kekurangan anggaran sebesar Rp 40 triliun sudah mendapatkan komitmen bantuan dari Asian Development Bank (ADB) dan Bank Dunia. "Mudah-mudahan tidak ada kekurangan lagi," ujar Basuki, Rabu (4/2) di Istana Negara, Jakarta. Sayang, Basuki tidak menjelaskan seperti apa bentuk komitmen yang diberikan dua lembaga keuangan itu. Sebab, menurutnya, hal itu akan dilakukan oleh menteri keuangan.
Bunga 5%, rumah murah bisa dicicil Rp 600.00/bulan
JAKARTA. Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan rakyat (PU Pera) Basuki Hadimuljono mengatakan proyek rumah murah sudah mendapatkan persetujuan Presiden Joko Widodo (jokowi). Dalam sidang kabinet kemarin, Rabu (4/2) menteri PU telah melaporkan hasil pembahasan proyek tersebut. Bahkan masalah pembiayaan juga sudah diselesaikan. Basuki bilang, terkait kekurangan anggaran sebesar Rp 40 triliun sudah mendapatkan komitmen bantuan dari Asian Development Bank (ADB) dan Bank Dunia. "Mudah-mudahan tidak ada kekurangan lagi," ujar Basuki, Rabu (4/2) di Istana Negara, Jakarta. Sayang, Basuki tidak menjelaskan seperti apa bentuk komitmen yang diberikan dua lembaga keuangan itu. Sebab, menurutnya, hal itu akan dilakukan oleh menteri keuangan.