KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bank Indonesia (BI) kembali menahan suku bunga acuannya (BI 7-day reverse repo rate) di level 4,25% dalam Rapat Dewan Gubernur (RDG) bulan ini. Keputusan tersebut menyusul keputusan The Fed yang menaikan suku bunga acuannya menjadi 1,5% pada 13 Desember 2017. Sejalan dengan keputusan menahan bunga acuan tersebut, deposit facility tetap di level 3,5%. Begitu juga dengan lending facility tetap di level 5%. "Keputusan ini konsisten dengan upaya untuk menjaga stabilitas makroekonomi dan keuangan dan mendorong perekonomian dengan tetap mempertimbangkan dinamika ekonomi global dan domestik," kata Asisten Gubernur Kepala Departemen Kebijakan Ekonomi dan Moneter BI Dody Budi Waluyo, Kamis (14/12).
Bunga acuan BI ditutup di level 4,25% tahun 2017
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bank Indonesia (BI) kembali menahan suku bunga acuannya (BI 7-day reverse repo rate) di level 4,25% dalam Rapat Dewan Gubernur (RDG) bulan ini. Keputusan tersebut menyusul keputusan The Fed yang menaikan suku bunga acuannya menjadi 1,5% pada 13 Desember 2017. Sejalan dengan keputusan menahan bunga acuan tersebut, deposit facility tetap di level 3,5%. Begitu juga dengan lending facility tetap di level 5%. "Keputusan ini konsisten dengan upaya untuk menjaga stabilitas makroekonomi dan keuangan dan mendorong perekonomian dengan tetap mempertimbangkan dinamika ekonomi global dan domestik," kata Asisten Gubernur Kepala Departemen Kebijakan Ekonomi dan Moneter BI Dody Budi Waluyo, Kamis (14/12).