Bunga Deposito Bank UOB di Bulan Januari 2025, Tertinggi 3,50%



MOMSMONEY.ID - Deposito masih menjadi pilihan untuk penempatan dana di perbankan. Dengan tawaran imbal hasil yang pasti, banyak orang pilih menempatkan dana mereka di deposito daripada di tabungan.

Saat ini, rata-rata bunga deposito perbankan mulai dari 2,00% hingga 3,00%. Salah satunya, PT Bank UOB Indonesia yang punya penawaran bunga deposito mulai dari terendah 2,75% hingga tertinggi 3,50%. Untuk bisa menikmati bunga deposito tertinggi di Bank UOB, Anda harus menyetorkan dana minimal Rp 500 juta.

Namun, buat Anda yang hanya punya saldo di bawah Rp 100 juta tetap bisa mendapatkan imbal hasil bunga deposito. Bank UOB punya penawaran bunga deposito mulai dari 2,75% untuk tenor 1 bulan, bunga 3,00% untuk tenor 3 bulan dan bunga 3,25% untuk tenor 6 bulan hingga 12 bulan.


Tentu saja, bunga deposito sewaktu-waktu dapat berubah. Dengan adanya risiko pasar terkait suku bunga, jika ada kenaikan suku bunga pada masa penempatan (belum jatuh tempo), nasabah tidak dapat menikmatinya. Sebaliknya, penurunan suku bunga tidak mempengaruhi simpanan yang masih berjalan.

Baca Juga: Bunga Deposito Bank DBS Januari 2025, Tertinggi 5,00%

Berikut ini rincian bunga deposito di Bank UOB Indonesia :

Bunga Deposito

Suku Bunga Counter Deposito untuk nasabah Non-Individu yang berlaku saat ini adalah sesuai dengan rincian pada tabel dibawah: 

Saldo Rekening (IDR)

Suku Bunga (Tenor 1 bulan)

Suku Bunga (Tenor 3 bulan)

Suku Bunga (Tenor 6 dan 12 bulan)

0 - < 100 juta

2.75%

3.00%

3.25%

100 juta – < 500 juta

3.00%

3.25%

3.25%

500 juta – < 1 miliar

3.00%

3.25%

3.50%

1 miliar – 5 miliar

3.00%

3.25%

3.50%

> 5 miliar

3.00%

3.25%

3.50%

Baca Juga: Bunga Deposito BTN di Bulan Januari 2025, Tertinggi 5,00%

Selanjutnya: Graha Prima Mentari (GRPM) Meraih Kredit Rp 25 Miliar dari Bank Mandiri

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Nina Dwiantika