JAKARTA. Rencana pemerintah menaikkan harga bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi berpotensi mengerek suku bunga acuan Bank Indonesia (BI rate). Meski begitu, perusahaan pembiayaan memilih berhati-hati sebelum ikut menaikkan bunga kredit. Multifinance akan menunggu perbankan. Bila kelak bank menaikkan bunga kredit, multifinance akan mengikuti. Maklum, sebagian besar sumber pendanaan multifinance berasal dari pinjaman bank. PT Mandiri Tunas Finance (MTF) misalnya. Dengan 80% sumber pendanaan berasal dari Bank Mandiri, maka biasanya MTF juga turut menaikkan bunga pembiayaan, bila Bank Mandiri mengerek bunga kredit. "Biasanya dua minggu sampai dengan satu bulan setelah BI rate naik, bunga Bank Mandiri juga naik, baru MTF. Saat ini sih bunga pembiayaan kami flat di 5,5%," ujar Harjanto Tjitohardjojo, Direktur MTF, Selasa (11/10). Sepanjang tahun 2014, MTF telah dua kali menaikkan bunga pembiayaan dengan total 50 basis poin. Kenaikan bunga pembiayaan terjadi pada awal tahun. Kondisi serupa terjadi di PT BCA Finance.
Bunga kredit multifinance menunggu BI Rate
JAKARTA. Rencana pemerintah menaikkan harga bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi berpotensi mengerek suku bunga acuan Bank Indonesia (BI rate). Meski begitu, perusahaan pembiayaan memilih berhati-hati sebelum ikut menaikkan bunga kredit. Multifinance akan menunggu perbankan. Bila kelak bank menaikkan bunga kredit, multifinance akan mengikuti. Maklum, sebagian besar sumber pendanaan multifinance berasal dari pinjaman bank. PT Mandiri Tunas Finance (MTF) misalnya. Dengan 80% sumber pendanaan berasal dari Bank Mandiri, maka biasanya MTF juga turut menaikkan bunga pembiayaan, bila Bank Mandiri mengerek bunga kredit. "Biasanya dua minggu sampai dengan satu bulan setelah BI rate naik, bunga Bank Mandiri juga naik, baru MTF. Saat ini sih bunga pembiayaan kami flat di 5,5%," ujar Harjanto Tjitohardjojo, Direktur MTF, Selasa (11/10). Sepanjang tahun 2014, MTF telah dua kali menaikkan bunga pembiayaan dengan total 50 basis poin. Kenaikan bunga pembiayaan terjadi pada awal tahun. Kondisi serupa terjadi di PT BCA Finance.