KONTAN.CO.ID - Investor ritel mulai tertarik berinvestasi di reksadana pasar uang. Ini salah satu pemicu lonjakan dana kelolaan reksadana pasar uang bisa melebihi jenis reksadana lain. Menurut data Infovesta Utama per Juli 2017, dana kelolaan reksadana pasar uang tumbuh 72,73% secara year-to-date (ytd). Sementara reksadana saham mencatatkan penurunan 0,59%, reksadana campuran hanya tumbuh 18,30%, dan kelolaan reksadana pendapatan tetap hanya tumbuh 25,09%. Head of Investment Infovesta Utama Wawan Hendrayana mengatakan, investor ritel kini tertarik berinvestasi pada reksadana pasar uang, karena didukung dengan tingkat suku bunga Indonesia yang relatif rendah di level 4,75%.
Bunga rendah, investor bidik reksadana pasar uang
KONTAN.CO.ID - Investor ritel mulai tertarik berinvestasi di reksadana pasar uang. Ini salah satu pemicu lonjakan dana kelolaan reksadana pasar uang bisa melebihi jenis reksadana lain. Menurut data Infovesta Utama per Juli 2017, dana kelolaan reksadana pasar uang tumbuh 72,73% secara year-to-date (ytd). Sementara reksadana saham mencatatkan penurunan 0,59%, reksadana campuran hanya tumbuh 18,30%, dan kelolaan reksadana pendapatan tetap hanya tumbuh 25,09%. Head of Investment Infovesta Utama Wawan Hendrayana mengatakan, investor ritel kini tertarik berinvestasi pada reksadana pasar uang, karena didukung dengan tingkat suku bunga Indonesia yang relatif rendah di level 4,75%.