NEW YORK. Bursa AS tak banyak mengalami perubahan pada akhir transaksi tadi malam (5/11). Berdasarkan data Bloomberg, pada pukul 16.00 waktu New York, indeks Standard & Poor's 500 turun tipis 0,1% menjadi 2.100,13. Padahal, pada transaksi sebelumnya, indeks S&P 500 sempat tertekan hingga 0,6%. Sedangkan indeks Dow Jones Industrial Average turun kurang dari 0,1% menjadi 17.863,43. Sementara, indeks Nasdaq Composite tueun 0,3%. Indeks acuan Amerika bergerak mengambang di dua zona setelah saham-saham perbankan mencatatkan reli. Di sisi lain, terjadi aksi jual pada produsen obat Valeant Pharmaceuticals International Inc.
Bursa AS akhiri transaksi dengan pergerakan flat
NEW YORK. Bursa AS tak banyak mengalami perubahan pada akhir transaksi tadi malam (5/11). Berdasarkan data Bloomberg, pada pukul 16.00 waktu New York, indeks Standard & Poor's 500 turun tipis 0,1% menjadi 2.100,13. Padahal, pada transaksi sebelumnya, indeks S&P 500 sempat tertekan hingga 0,6%. Sedangkan indeks Dow Jones Industrial Average turun kurang dari 0,1% menjadi 17.863,43. Sementara, indeks Nasdaq Composite tueun 0,3%. Indeks acuan Amerika bergerak mengambang di dua zona setelah saham-saham perbankan mencatatkan reli. Di sisi lain, terjadi aksi jual pada produsen obat Valeant Pharmaceuticals International Inc.