NEW YORK. Wall Street berakhir turun moderat pada Senin (Selasa pagi WIB), bergabung dengan sebagian besar bursa global bergerak lebih rendah setelah referendum Yunani menolak langkah-langkah penghematan lebih lanjut, mengangkat kekhawatiran Athena bisa keluar dari zona euro. Dow Jones Industrial Average turun 46,53 poin (0,26 %) menjadi ditutup pada 17.683,58. Indeks S&P 500 merosot 8,02 poin (0,39 %) menjadi berakhir di 2.068,76, sedangkan indeks komposit teknologi Nasdaq turun 17,27 poin (0,34 %) menjadi 4.991,94. Presiden Prancis Francois Hollande dan Kanselir Jerman Angela Merkel mengatakan pintu terbuka untuk kembali ke negosiasi utang dengan Yunani, tetapi menyerukan Athena untuk membuat proposal "serius" setelah pemilih Yunani secara tegas menolak langkah-langkah penghematan tambahan yang diminta oleh kreditur.
Bursa AS ditutup turun pasca referendum Yunani
NEW YORK. Wall Street berakhir turun moderat pada Senin (Selasa pagi WIB), bergabung dengan sebagian besar bursa global bergerak lebih rendah setelah referendum Yunani menolak langkah-langkah penghematan lebih lanjut, mengangkat kekhawatiran Athena bisa keluar dari zona euro. Dow Jones Industrial Average turun 46,53 poin (0,26 %) menjadi ditutup pada 17.683,58. Indeks S&P 500 merosot 8,02 poin (0,39 %) menjadi berakhir di 2.068,76, sedangkan indeks komposit teknologi Nasdaq turun 17,27 poin (0,34 %) menjadi 4.991,94. Presiden Prancis Francois Hollande dan Kanselir Jerman Angela Merkel mengatakan pintu terbuka untuk kembali ke negosiasi utang dengan Yunani, tetapi menyerukan Athena untuk membuat proposal "serius" setelah pemilih Yunani secara tegas menolak langkah-langkah penghematan tambahan yang diminta oleh kreditur.