KONTAN.CO.ID - NEW YORK. Bursa saham Amerika Serikat (AS) tergelincir mengawali perdagangan Selasa (4/12) ini. Skeptisme atas kemungkinan terobosan dalam pembicaraan perdagangan AS-China telah membebani perdagangan. Mengutip Reuters, pukul 09:59 waktu setempat, Dow Jones Industrial Average turun 173,97 poin atau 0,67 % ke level 25.652,46, S & P 500 turun 14,80 poin atau 0,53 % ke 2.775,57 dan Nasdaq Composite turun 46,18 poin atau 0,62 % pada level 7.395,34. Sebelumnya, AS-China menyepakati gencatan senjata atas perang dagang selam 90 hari ke depan. Namun, suasana hati gencatan senjata ini sedikit berkurang setelah ada pandangan berbeda dari Gedung Putih perihal tanggal dimulainya gencatan sementara ini.
Bursa AS turun karena pasar ragu perihal gencatan senjata AS-China
KONTAN.CO.ID - NEW YORK. Bursa saham Amerika Serikat (AS) tergelincir mengawali perdagangan Selasa (4/12) ini. Skeptisme atas kemungkinan terobosan dalam pembicaraan perdagangan AS-China telah membebani perdagangan. Mengutip Reuters, pukul 09:59 waktu setempat, Dow Jones Industrial Average turun 173,97 poin atau 0,67 % ke level 25.652,46, S & P 500 turun 14,80 poin atau 0,53 % ke 2.775,57 dan Nasdaq Composite turun 46,18 poin atau 0,62 % pada level 7.395,34. Sebelumnya, AS-China menyepakati gencatan senjata atas perang dagang selam 90 hari ke depan. Namun, suasana hati gencatan senjata ini sedikit berkurang setelah ada pandangan berbeda dari Gedung Putih perihal tanggal dimulainya gencatan sementara ini.