KONTAN.CO.ID - TOKYO. Bursa Asia dibuka variatif dengan kecenderungan melemah pada perdagangan Selasa (15/5). Kenaikan yield US Treasury menekan pasar saham regional. Mengutip Bloomberg, indeks Nikkei 225 turun 0,11% pada pukul 07.51 WIB. Diikuti, indeks Kospi yang juga melemah 0,18% dan S&P/ASX 200 turun tipis 0,08%. Namun, indeks Taiwan Taiex bergerak naik 0,17% dan indeks Topix menguat tipis 0,07%. Daya tarik pasar saham Asia berkurang, lantaran imbal hasil US Treasury tenor 10 tahun kembali mencapai level 3% pada Senin (14/5). Imbal hasil obligasi Paman Sam melesat karena investor melihat prospek hubungan perdagangan AS dan China, serta merespons ketegangan di Timur Tengah.
Bursa Asia bergerak variatif di tengah kenaikan yield US Treasury
KONTAN.CO.ID - TOKYO. Bursa Asia dibuka variatif dengan kecenderungan melemah pada perdagangan Selasa (15/5). Kenaikan yield US Treasury menekan pasar saham regional. Mengutip Bloomberg, indeks Nikkei 225 turun 0,11% pada pukul 07.51 WIB. Diikuti, indeks Kospi yang juga melemah 0,18% dan S&P/ASX 200 turun tipis 0,08%. Namun, indeks Taiwan Taiex bergerak naik 0,17% dan indeks Topix menguat tipis 0,07%. Daya tarik pasar saham Asia berkurang, lantaran imbal hasil US Treasury tenor 10 tahun kembali mencapai level 3% pada Senin (14/5). Imbal hasil obligasi Paman Sam melesat karena investor melihat prospek hubungan perdagangan AS dan China, serta merespons ketegangan di Timur Tengah.