JAKARTA. Bursa saham Asia memperpanjang penguatannya didukung oleh saham berbasis komoditas, Selasa (7/6). Pasca Gubernur Federal Reserve (The Fed) Janet Yellen mengisyaratkan perekonomian Amerika Serikat (AS) cukup untuk menahan kenaikan suku bunga secara bertahap. Indeks MSCI Asia Pacific naik untuk hari ketiga, maju 1% ke level 131,22 pada 16:40 waktu Hong Kong. "Tampaknya mungkin bahwa kita akan mendapatkan paling banyak satu kenaikan suku bunga tahun ini dan itu positif untuk ekuitas dan komoditas,” kata Ric Spooner, kepala analis CMC Markets. Sebelumnya, bursa saham Amerika Serikat (AS), Senin (6/6) naik ke level tertinggi dalam kurun tujuh bulan disulut kecemasan investor terhadap kekuatan ekonomi AS mereda pasca pidato Yellen.
Bursa Asia melompat pasca pidato Yellen
JAKARTA. Bursa saham Asia memperpanjang penguatannya didukung oleh saham berbasis komoditas, Selasa (7/6). Pasca Gubernur Federal Reserve (The Fed) Janet Yellen mengisyaratkan perekonomian Amerika Serikat (AS) cukup untuk menahan kenaikan suku bunga secara bertahap. Indeks MSCI Asia Pacific naik untuk hari ketiga, maju 1% ke level 131,22 pada 16:40 waktu Hong Kong. "Tampaknya mungkin bahwa kita akan mendapatkan paling banyak satu kenaikan suku bunga tahun ini dan itu positif untuk ekuitas dan komoditas,” kata Ric Spooner, kepala analis CMC Markets. Sebelumnya, bursa saham Amerika Serikat (AS), Senin (6/6) naik ke level tertinggi dalam kurun tujuh bulan disulut kecemasan investor terhadap kekuatan ekonomi AS mereda pasca pidato Yellen.