TOKYO. Bursa Asia menguat dipicu aksi jual dollar Amerika Serikat (AS) yang berdampak pada bangkitnya harga minyak mentah. Indeks MSCI Asia Pasifik kecuali Jepang naik 0,5 % pukul 11:26 waktu Tokyo, Kamis (4/2) dengan indeks S & P / ASX 200 Australia naik 1,6 %. Saham BHP Billiton Ltd , perusahaan pertambangan terbesar di dunia, menguat untuk pertama kalinya dalam empat hari. Indeks Hang Seng China Enterprises yang mengukur saham China daratan yang terdaftar di Hong Kong, melonjak 1,7 %, sedangkan indeks komposit Shanghai naik 1,6 % . Indeks Kospi Korea Selatan naik 0,8 %. Di sisi lain, indeks Topix turun 0,5 % , menuju penutupan terendah dalam seminggu. Indeks acuan ini turun karena yen melonjak semalam. Dollar turun setidaknya 1 % terhadap won dan ringgit setelah jatuh terbesar sejak 2009 terhadap sekeranjang mata uang lainnya pada hari Rabu.
Bursa Asia menguat ditopang minyak di sesi I
TOKYO. Bursa Asia menguat dipicu aksi jual dollar Amerika Serikat (AS) yang berdampak pada bangkitnya harga minyak mentah. Indeks MSCI Asia Pasifik kecuali Jepang naik 0,5 % pukul 11:26 waktu Tokyo, Kamis (4/2) dengan indeks S & P / ASX 200 Australia naik 1,6 %. Saham BHP Billiton Ltd , perusahaan pertambangan terbesar di dunia, menguat untuk pertama kalinya dalam empat hari. Indeks Hang Seng China Enterprises yang mengukur saham China daratan yang terdaftar di Hong Kong, melonjak 1,7 %, sedangkan indeks komposit Shanghai naik 1,6 % . Indeks Kospi Korea Selatan naik 0,8 %. Di sisi lain, indeks Topix turun 0,5 % , menuju penutupan terendah dalam seminggu. Indeks acuan ini turun karena yen melonjak semalam. Dollar turun setidaknya 1 % terhadap won dan ringgit setelah jatuh terbesar sejak 2009 terhadap sekeranjang mata uang lainnya pada hari Rabu.