KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bursa Asia bergerak mixed pada awal perdagangan hari ini. Selasa (10/4) pukul 8.41 WIB, indeks Nikkei 225 turun 0,14% ke 21.646. Indeks Hang Seng pun turun 0,15% ke 30.184. Indeks Shanghai justru menguat 0,19% ke 3.144. Sedangkan Taiex naik 0,14% ke 10.907. Indeks Kospi turun 0,49% ke 2.432 dan Straits Times turun 0,21% ke 3.443. Pergerakan pasar ini lebih moderat jika dibandingkan dengan pembukaan perdagangan tadi pagi. Penurunan indeks Nikkei mengecil daripada pembukaan perdagangan yang mencapai 0,49%.
- Suryei keyakinan bisnis Australia
- Pesanan peralatan mesin Jepang
- Money supply M2 China