TOKYO. Bursa Asia dibuka dengan wajah beragam pada transaksi perdagangan Kamis (13/10) pagi. Mengutip data Bloomberg, pada pukul 08.07 waktu Hong Kong, indeks MSCI Asia Pacific -tak termasuk Jepang- turun 0,2% menjadi 448,07. Sementara, berdasarkan data CNBC, indeks ASX 200 Australia turun 0,45%. Sektor energi menyeret penurunan indeks ASX dengan penurunan 0,91%. Tidak hanya itu, sektor finansial juga tertekan sebesar 0,54%. Sedangkan indeks Nikkei 225 Stock Average Jepang dibuka naik 0,64% seiring melemahnya nilai tukar yen. Sekadar informasi, nilai tukar yen berada di leevel 104,38 per dollar AS pada pukul 08.07 waktu Singapura.
Bursa Asia mixed: Nikkei naik, ASX 200 turun
TOKYO. Bursa Asia dibuka dengan wajah beragam pada transaksi perdagangan Kamis (13/10) pagi. Mengutip data Bloomberg, pada pukul 08.07 waktu Hong Kong, indeks MSCI Asia Pacific -tak termasuk Jepang- turun 0,2% menjadi 448,07. Sementara, berdasarkan data CNBC, indeks ASX 200 Australia turun 0,45%. Sektor energi menyeret penurunan indeks ASX dengan penurunan 0,91%. Tidak hanya itu, sektor finansial juga tertekan sebesar 0,54%. Sedangkan indeks Nikkei 225 Stock Average Jepang dibuka naik 0,64% seiring melemahnya nilai tukar yen. Sekadar informasi, nilai tukar yen berada di leevel 104,38 per dollar AS pada pukul 08.07 waktu Singapura.