KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Setelah menguat pada perdagangan kemarin, bursa Asia pagi ini dibuka mixed. Jumat (28/12) pukul 8.14 WIB, indeks Nikkei 225 turun 0,43% ke 19.994. Indeks Taiex turun tipis 0,02% ke 9.639. Indeks Kospi naik 0,63% ke 2.041. ASX 200 pun menguat 0,39% ke 5.619. Indeks Straits Times turun 0,06% ke 3.042 dan FTSE Malaysia turun 0,16% ke 1.688. Indeks Hang Seng naik 0,09% ke 25.502. Salah satu kabar buruk yang muncul jelang akhir tahun adalah penurunan produksi pabrik Jepang pada bulan November. Produksi industri Jepang turun 1,1% secara bulanan pada bulan lalu. Penurunan terutama tampak pada produksi mesin dengan penggunaan umum.
Bursa Asia mixed, Nikkei turun akibat penurunan produksi industri
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Setelah menguat pada perdagangan kemarin, bursa Asia pagi ini dibuka mixed. Jumat (28/12) pukul 8.14 WIB, indeks Nikkei 225 turun 0,43% ke 19.994. Indeks Taiex turun tipis 0,02% ke 9.639. Indeks Kospi naik 0,63% ke 2.041. ASX 200 pun menguat 0,39% ke 5.619. Indeks Straits Times turun 0,06% ke 3.042 dan FTSE Malaysia turun 0,16% ke 1.688. Indeks Hang Seng naik 0,09% ke 25.502. Salah satu kabar buruk yang muncul jelang akhir tahun adalah penurunan produksi pabrik Jepang pada bulan November. Produksi industri Jepang turun 1,1% secara bulanan pada bulan lalu. Penurunan terutama tampak pada produksi mesin dengan penggunaan umum.