KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Jalan buntu negosiasi dagang antara Amerika Serikat (AS) dan China di akhir pekan turut menggugurkan busa saham Asia pagi ini. Senin (13/5) pukul 8.42 WIB, indeks Nikkei 225 turun 0,62% ke 21.212. Indeks Shanghai turun 1,16% ke 2.905. Indeks Kospi turun 0,71% ke 2.093. Taiex turun 0,66% ke 10.640. ASX 200 turun 0,35% ke 6.288. Straits Times melorot 0,90% ke 3.244. Sedangkan FTSE Malaysia turun 0,35% ke 1.604. Michael Hanson, head of global macro strategy TD Securities mengatakan, pembicaraan dagang terus berlangsung. Tapi, menurut TD Securities, kemajuan pembicaraan tidak akan terlalu jauh dan China akan membalas kenaikan tarif di Jumat lalu. "Kami melihat risiko signifikan bahwa seluruh impor China akan terkena tarif dalam sekitar bulan depan," kata Hanson kepada Reuters.
Bursa Asia rontok di tengah kebuntuan negosiasi dagang dan kenaikan tarif
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Jalan buntu negosiasi dagang antara Amerika Serikat (AS) dan China di akhir pekan turut menggugurkan busa saham Asia pagi ini. Senin (13/5) pukul 8.42 WIB, indeks Nikkei 225 turun 0,62% ke 21.212. Indeks Shanghai turun 1,16% ke 2.905. Indeks Kospi turun 0,71% ke 2.093. Taiex turun 0,66% ke 10.640. ASX 200 turun 0,35% ke 6.288. Straits Times melorot 0,90% ke 3.244. Sedangkan FTSE Malaysia turun 0,35% ke 1.604. Michael Hanson, head of global macro strategy TD Securities mengatakan, pembicaraan dagang terus berlangsung. Tapi, menurut TD Securities, kemajuan pembicaraan tidak akan terlalu jauh dan China akan membalas kenaikan tarif di Jumat lalu. "Kami melihat risiko signifikan bahwa seluruh impor China akan terkena tarif dalam sekitar bulan depan," kata Hanson kepada Reuters.