KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bursa saham Asia-Pasifik naik pada perdagangan Selasa (30/11) pagi. Investor menantikan rilis data aktivitas pabrik China untuk November, sambil juga mewaspadai perkembangan seputar varian Covid-19 Omicron. Melansir CNBC, indeks Nikkei 225 Jepang naik 1,31% dan indeks Topix naik 1,4%. Indeks Kospi Korea Selatan naik 0,91%. Bursa saham di Australia menghijau di perdagangan pagi karena S&P/ASX 200 naik 1,06%.
Bursa Asia: Saham Jepang naik lebih 1%, pasar menanti rilis PMI China bulan November
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bursa saham Asia-Pasifik naik pada perdagangan Selasa (30/11) pagi. Investor menantikan rilis data aktivitas pabrik China untuk November, sambil juga mewaspadai perkembangan seputar varian Covid-19 Omicron. Melansir CNBC, indeks Nikkei 225 Jepang naik 1,31% dan indeks Topix naik 1,4%. Indeks Kospi Korea Selatan naik 0,91%. Bursa saham di Australia menghijau di perdagangan pagi karena S&P/ASX 200 naik 1,06%.