Bursa Asia terbakar data manufaktur China



SINGAPURA. Bursa regional berjatuhan merespons kegelisahan yang terjadi di pasar global. Hang Seng Index minus hingga 353,79 poin atau 1,9% ke 17.897,80. Lalu Shanghai Composite turun 17,56 poin atau 0,73% ke 2.395,06.

Kospi juga tergelincir hingga 43,18 poin atau 2,4% ke 1.783,10. Sentimen kuat yang merupakan penggerus indeks datang dari China. Manufaktur China membuktikan diri tak sepenuhnya tahan terhadap efek domino resesi.

Per November, data manufaktur Beijing merosot tajam menjadi 48, angka terendah sejak bulan Maret 2009. Level itu juga masih di bawah pencapaian Oktober yaitu sebesar 51.


Informasi saja, jika data tersebut rilis di bawah 50, maka ada indikasi bahwa sektor tersebut juga bereaksi negatif.

Pasar regional anjlok di tengah keresahan pasar bahwa Prancis kemungkinan akan menghadapi penurunan peringkat. Tentu saja jika peringkat utang Negeri Eifel itu dipangkas, maka dana bantuan stabilisasi zona euro juga terancam.

Masalah Eropa terus membebani pergerakan indeks. Terlebih banyak analis dan ekonom yang memprediksi imbas krisis akan mencapai Asia dalam waktu dekat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: