KONTAN.CO.ID - SYDNEY. Bursa saham Asia mengikuti jejak penurunan Wall Street, Rabu (17/7). Mengutip Reuters, indeks MSCI Asia Pasifik di luar Jepang turun 0,18%. Indeks Nikkei Jepang turun 0,3% dan Korea Selatan 0,8%. Semalam, tiga indeks acuan Wall Street terkoreksi terseret laporan pendapatan bank. JPMorgan Chase & Co dan Wells Fargo & Co mengalahkan estimasi laba triwulanan tetapi melaporkan pendapatan bunga bersih yang lebih lemah. Dow Jones turun 0,09%, sementara S&P 500 kehilangan 0,34%, dan Nasdaq Composite turun 0,43%. Ancaman dari Presiden AS Donald Trump untuk mengenakan tarif pada US$ 325 miliar barang China lainnya turut menekan pasar.
Bursa Asia tergelincir mengikuti jejak Wall Street
KONTAN.CO.ID - SYDNEY. Bursa saham Asia mengikuti jejak penurunan Wall Street, Rabu (17/7). Mengutip Reuters, indeks MSCI Asia Pasifik di luar Jepang turun 0,18%. Indeks Nikkei Jepang turun 0,3% dan Korea Selatan 0,8%. Semalam, tiga indeks acuan Wall Street terkoreksi terseret laporan pendapatan bank. JPMorgan Chase & Co dan Wells Fargo & Co mengalahkan estimasi laba triwulanan tetapi melaporkan pendapatan bunga bersih yang lebih lemah. Dow Jones turun 0,09%, sementara S&P 500 kehilangan 0,34%, dan Nasdaq Composite turun 0,43%. Ancaman dari Presiden AS Donald Trump untuk mengenakan tarif pada US$ 325 miliar barang China lainnya turut menekan pasar.