SHANGHAI. Bursa saham China menuju kenaikan hari kedua pertama di 2016, Selasa (19/1). Menjelang rilis data ekonomi yang mungkin akan mengindikasikan perekonomian negeri tirai bambu itu mulai stabil. Indeks Shanghai Composite naik 0,3 % menjadi 2.921,66 pada 09:35 waktu setempat, dipimpin oleh produsen staples. Pemerintah China mungkin akan melaporkan pertumbuhan produk domestik bruto (PDB) tahunan 6,9 % pada Selasa, laju paling lambat sejak 1990, menurut estimasi median dalam survei Bloomberg. Biro Statistik Nasional juga dijadwalkan akan melaporkan data PDB untuk kuartal keempat, bersama dengan produksi industri, penjualan ritel dan angka investasi aset tetap perkotaan untuk Desember pukul 10 pagi
Bursa China dibuka naik jelang rilis data ekonomi
SHANGHAI. Bursa saham China menuju kenaikan hari kedua pertama di 2016, Selasa (19/1). Menjelang rilis data ekonomi yang mungkin akan mengindikasikan perekonomian negeri tirai bambu itu mulai stabil. Indeks Shanghai Composite naik 0,3 % menjadi 2.921,66 pada 09:35 waktu setempat, dipimpin oleh produsen staples. Pemerintah China mungkin akan melaporkan pertumbuhan produk domestik bruto (PDB) tahunan 6,9 % pada Selasa, laju paling lambat sejak 1990, menurut estimasi median dalam survei Bloomberg. Biro Statistik Nasional juga dijadwalkan akan melaporkan data PDB untuk kuartal keempat, bersama dengan produksi industri, penjualan ritel dan angka investasi aset tetap perkotaan untuk Desember pukul 10 pagi