FRANKFURT. Bursa Eropa lesu membuka perdagangan awal pekan (15/9). Kekhawatiran akan pelambatan ekonomi China dan kabar aksi merger-akuisisi mewarnai pergerakan bursa di Benua Biru. Stoxx Europe 600 Index turun 0,4% ke 343,05 pada pukul 8.19 pagi waktu London. Acuan yang menggambarkan berbagai indeks di eropa ini terkoreksi 1% sepanjang pekan lalu, disiram spekulasi pengucuran stimulus European Central Bank (ECB). Beberapa saham yang menggerakkan bursa antara lain TDC A/S turun 6,1% setealah operator telekomunikasi asal Denmark ini setuju membeli provider televisi kabel Get AS dan memangkas dividen.
Bursa Eropa diwarnai aksi akuisisi
FRANKFURT. Bursa Eropa lesu membuka perdagangan awal pekan (15/9). Kekhawatiran akan pelambatan ekonomi China dan kabar aksi merger-akuisisi mewarnai pergerakan bursa di Benua Biru. Stoxx Europe 600 Index turun 0,4% ke 343,05 pada pukul 8.19 pagi waktu London. Acuan yang menggambarkan berbagai indeks di eropa ini terkoreksi 1% sepanjang pekan lalu, disiram spekulasi pengucuran stimulus European Central Bank (ECB). Beberapa saham yang menggerakkan bursa antara lain TDC A/S turun 6,1% setealah operator telekomunikasi asal Denmark ini setuju membeli provider televisi kabel Get AS dan memangkas dividen.