Bursa India langsung terkoreksi karena ketegangan perbatasan dengan China



KONTAN.CO.ID - BENGALURU. Bursa saham India terkoreksi di awal perdagangan pada hari Rabu (17/6). Meningkatnya ketegangan perbatasan dengan China dan lonjakan kasus corona baik di dalam negeri maupun di luar negeri membuat investor tidak berani bertaruh.

Melansir Reuters, indeks NSE Nifty 50 turun 0,53% menjadi 9.859,55 pada pukul 0349 GMT. Sedangkan, S&P BSE Sensex turun 0,54% pada 33.416,67.

Dalam perdagangan awal Mumbai, saham keuangan berada di bawah tekanan dengan saham pemberi pinjaman terbesar negara itu Bank Negara India tergelincir 1,79%.


Baca Juga: Ini medan perang China-India berebut kawasan perbatasan

Selasa malam, tentara India mengatakan 20 tentaranya telah tewas dalam bentrokan dengan tentara China di lokasi sengketa Himalaya barat.

Pasar Asia yang lebih luas sedikit berubah pada hari Rabu karena kasus baru infeksi corona dan meningkatnya ketegangan geopolitik melukai kepercayaan investor.

Korea Utara pada hari Rabu menolak tawaran Korea Selatan untuk mengirim utusan khusus dan berjanji untuk mengirim kembali pasukan ke perbatasan.

Sehari sebelumnya Korea Utara meledakkan kantor penghubung bersama yang didirikan di kota perbatasan sebagai bagian dari perjanjian 2018 oleh pemimpin dua negara.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Yudho Winarto