TOKYO. Bursa Jepang dibuka positif pada transaksi perdagangan hari ini (30/10). Data yang dihimpun Bloomberg menunjukkan, pada pukul 09.30 waktu Tokyo, indeks Topix naik 0,5% menjadi 1.276,49. Kemarin, indeks acuan Negeri Sakura ini melompat 1,5%. Sementara itu, indeks Nikkei 225 Stock Average melompat 1,5% menjadi 15.628,88. Pergerakan sejumlah saham turut mempengaruhi bursa Jepang. Beberapa di antaranya yakni: Honda Motor Co yang naik 1,5%, Nintendo Co naik 3,5%, dan Yahoo Japan Corp turun 6,1%. Bursa Jepang mendaki setelah yen masih mempertahankan pelemahannya akibat langkah the Federal Reserve yang mengakhiri program pembelian obligasinya. Catatan saja, pagi ini, yen diperdagangkan di level 108,98 per dollar AS setelah melemah 0,7% kemarin.
Bursa Jepang melaju karena faktor-faktor ini
TOKYO. Bursa Jepang dibuka positif pada transaksi perdagangan hari ini (30/10). Data yang dihimpun Bloomberg menunjukkan, pada pukul 09.30 waktu Tokyo, indeks Topix naik 0,5% menjadi 1.276,49. Kemarin, indeks acuan Negeri Sakura ini melompat 1,5%. Sementara itu, indeks Nikkei 225 Stock Average melompat 1,5% menjadi 15.628,88. Pergerakan sejumlah saham turut mempengaruhi bursa Jepang. Beberapa di antaranya yakni: Honda Motor Co yang naik 1,5%, Nintendo Co naik 3,5%, dan Yahoo Japan Corp turun 6,1%. Bursa Jepang mendaki setelah yen masih mempertahankan pelemahannya akibat langkah the Federal Reserve yang mengakhiri program pembelian obligasinya. Catatan saja, pagi ini, yen diperdagangkan di level 108,98 per dollar AS setelah melemah 0,7% kemarin.