TOKYO. Setelah kemarin libur, bursa Jepang hari ini (4/11) ditutup di level tertinggi 6 tahun. Bursa bertenaga setelah Bank of Japan (BOJ) mengumumkan penambahan stimulus di akhir pekan lalu. Indeks Topix menguat 2,6% ke level 1.368,65 pada penutupan di bursa Tokyo. Ini merupakan level penutupan tertinggi sejak Juni 2008. Nikkei 225 Stock Average juga melaju 2,7% ke 16.852,47 setelah di awal perdagangan sempat menembus level 17.000, tertinggi sejaktahun 2007. "Efek dari pengumuman penambahan stimulus Jepang begitu besar sehingga tidak bisa disesuaikan hanya dalam satu hari. Ada risiko dengan tidak memegang saham Jepang sehingga mereka yang pernah menjualnya akan melakukan buyback," kata Toshihiko Matsuno, Chief Strategist di SMBC Friend Securities Co.
Bursa Jepang melompat ke level tertinggi 6 tahun
TOKYO. Setelah kemarin libur, bursa Jepang hari ini (4/11) ditutup di level tertinggi 6 tahun. Bursa bertenaga setelah Bank of Japan (BOJ) mengumumkan penambahan stimulus di akhir pekan lalu. Indeks Topix menguat 2,6% ke level 1.368,65 pada penutupan di bursa Tokyo. Ini merupakan level penutupan tertinggi sejak Juni 2008. Nikkei 225 Stock Average juga melaju 2,7% ke 16.852,47 setelah di awal perdagangan sempat menembus level 17.000, tertinggi sejaktahun 2007. "Efek dari pengumuman penambahan stimulus Jepang begitu besar sehingga tidak bisa disesuaikan hanya dalam satu hari. Ada risiko dengan tidak memegang saham Jepang sehingga mereka yang pernah menjualnya akan melakukan buyback," kata Toshihiko Matsuno, Chief Strategist di SMBC Friend Securities Co.