Bursa Jepang mengekor penguatan bursa global



TOKYO. Bursa saham Jepang naik, Jumat (23/10) menyusul reli pasar saham global yang dipicu oleh sinyal dari Bank Sentral Eropa (ECB) yang sudah siap untuk menambah stimulus moneternya tahun ini. Dengan saham produsen makanan, broker, serta  pengembang properti memimpin kenaikan.

Indeks Topix naik 2 % menjadi 1.547,84 di Tokyo, ditutup pada level tertingginya pada bulan Agustus dan membukukan kenaikan mingguannya sebesar 2,8 %. Indeks Nikkei 225 naik 2,1 % menjadi 18.825,30 dan yen diperdagangkan pada 120,61 per dolalr setelah melemah selama enam hari terakhir.

Semua 33 kelompok industri indeks Topix menguat. Nomura Holdings Co, broker terbesar di Jepang, naik 3,7 %. Perusahaan kosmetik Kose Corp naik 4,3 % setelah melaporkan laba awal yang mengalahkan perkiraan. Pembuat serat Kuraray Co turun 4,1 %, salah satu dari hanya 12 saham yang turun pada indeks Nikkei 225 Stock Average, setelah Jefferies Group LLC memangkas ratingnya pada saham.


ECB menjadi bank sentral terbaru yang memberikan sinyal kemungkinan pelonggaran kebijakan jika pertumbuhan melambat dan inflasi yang menghangat. Data perdagangan yang lemah awal pekan ini memicu spekulasi bahwa Bank of Japan juga akan meningkatkan stimulus.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Yudho Winarto