TOKYO. Bursa saham Jepang terbang tinggi dengan indeks Topix membukukan kenaikan terbesar lebih dalam 7 tahun terakhir. Dipicu langkah investor yang mengkaji saham yang telah oversold dan laporan yang menunjukkan ekonomi Jepang di kuartal terakhir menurun melebihi perkiraan yang dapat mendorong prospek stimulus bank sentral. Indeks Topix naik 8 % ke level 1.292,23 pada penutupan perdagangan di Tokyo, Senin (15/2) kenaikan terbesar sejak Oktober 2008, setelah pekan lalu anjlok 13 %. Indeks Nikkei 225 Stock Average menguat 7,2 % ke level 16.022,58 diiringi pelemahan yen untuk hari kedua. Pasar saham AS rebound pada hari Jumat untuk menghentikan penurunan beruntun terpanjang sejak September lalu. Sementara pasar China daratan dibuka kembali pada hari Senin pasca liburan yang panjang selama sepekan di mana saham global jatuh menuju bear market.
Bursa Jepang terbang tinggi lebih dalam 7 tahun
TOKYO. Bursa saham Jepang terbang tinggi dengan indeks Topix membukukan kenaikan terbesar lebih dalam 7 tahun terakhir. Dipicu langkah investor yang mengkaji saham yang telah oversold dan laporan yang menunjukkan ekonomi Jepang di kuartal terakhir menurun melebihi perkiraan yang dapat mendorong prospek stimulus bank sentral. Indeks Topix naik 8 % ke level 1.292,23 pada penutupan perdagangan di Tokyo, Senin (15/2) kenaikan terbesar sejak Oktober 2008, setelah pekan lalu anjlok 13 %. Indeks Nikkei 225 Stock Average menguat 7,2 % ke level 16.022,58 diiringi pelemahan yen untuk hari kedua. Pasar saham AS rebound pada hari Jumat untuk menghentikan penurunan beruntun terpanjang sejak September lalu. Sementara pasar China daratan dibuka kembali pada hari Senin pasca liburan yang panjang selama sepekan di mana saham global jatuh menuju bear market.