KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bursa Efek Indonesia (BEI) mensuspensi saham PT Toba Pulp Lestari Tbk (INRU) pada perdagangan tanggal 23 Februari 2018. "Sehubungan dengan terjadinya peningkatan harga kumulatif yang signifikan pada PT Toba Pulp Lestari Tbk (INRU), dalam rangka cooling down BEI memandang perlu untuk melakukan penghentian sementara saham INRU," kata Lidia M. Panjaitan, Kadiv Pengawasan Transaksi BEI, dalam keterbukaan di BEI Jumat (23/2). Dala keterbukaan tersebut, dia juga menyebut bahwa penghentian sementara perdagangan saham INRU dilakukan di pasar reguler dan juga pasar tunai demi memberikan waktu yang memadai bagi pelaku pasar untuk mempertimbangkan keputusan investasi di saham INRU.
Bursa suspensi saham Toba Pulp Lestari
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bursa Efek Indonesia (BEI) mensuspensi saham PT Toba Pulp Lestari Tbk (INRU) pada perdagangan tanggal 23 Februari 2018. "Sehubungan dengan terjadinya peningkatan harga kumulatif yang signifikan pada PT Toba Pulp Lestari Tbk (INRU), dalam rangka cooling down BEI memandang perlu untuk melakukan penghentian sementara saham INRU," kata Lidia M. Panjaitan, Kadiv Pengawasan Transaksi BEI, dalam keterbukaan di BEI Jumat (23/2). Dala keterbukaan tersebut, dia juga menyebut bahwa penghentian sementara perdagangan saham INRU dilakukan di pasar reguler dan juga pasar tunai demi memberikan waktu yang memadai bagi pelaku pasar untuk mempertimbangkan keputusan investasi di saham INRU.