Bus toilet DKI layani ribuan tamu nikah massal



KONTAN.CO.ID - Dinas Lingkungan Hidup DKI Jakarta menyiapkan sejumlah bus toilet untuk menyambut acara nikah massal DKI yang digelar di kawasan park and ride MH Thamrin, Jakarta Pusat pada Minggu (31/12/2017) malam.

"Kami menyiapkan 3 bus toilet, 1 bus tangki air bersih dan 1 bus tangkibair kotor," ujar Koordinator Lapangan Dinas Lingkungan Hidup DKI, Sugiarto saat ditemui di lokasi nikah massal, Minggu.

Pantauan Kompas.com, bus-bus toilet tersebut telah diparkirkan di sisi kanan dan kiri panggung pelaminan. Sugiarto mengatakan, tiga unit bus toilet ini dapat melayani ribuan pengunjung.


"Biasanya tiga bus toilet ini cukup untuk melayani sekitar 5000 kali penggunaan. Tapi kan enggak semua pengunjung akan menggunakan bus toilet ini, semoga cukup untuk acara nanti malam," kata dia.

Selain bus toilet, Dinas Lingkungan Hidup DKI Jakarta juga akan menyiagakan puluhan petugasnya untuk pengoperasian bus-bus toilet ini.

Pemerintah Provinsi DKI Jakarta akan menggelar nikah massal pada malam pergantian tahun dari 2017 ke 2018.

Pemprov DKI Jakarta bekerja sama dengan Badan Amil, Zakat, Infaq, dan Shadaqah (Bazis) DKI menyiapkan mahar berupa alat shalat dan Al Quran.

Selain mahar, Pemprov DKI Jakarta juga akan menyiapkan pakaian nikah adat Betawi untuk pernikahan tersebut. Ada pula pelaminan yang akan disiapkan untuk berfoto secara bergantian.

Nikah massal ini ditujukan bagi warga yang baru akan menikah ataupun yang sudah menikah, tetapi belum terdaftar dalam pencatatan sipil.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Dessy Rosalina