KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) PT M Cash Integrasi Tbk (MCAS), Rabu (30/5), sepakat tidak membagikan dividen dari hasil kinerja tahun 2017. Pasalnya, perusahaan membutuhkan dana untuk investasi pengembangan bisnis. Berdasarkan laporan keuangan MCAS, laba bersih perseroan pada 2017 sebesar Rp 7,87 miliar, naik dari tahun sebelumnya sejumlah Rp 2,76 miliar. Manajemen M Cash mengatakan, pengembangan bisnis merupakan langkah yang paling tepat saat ini dan diyakini dapat memberikan keuntungan lebih baik bagi perusahaan. Jadi, laba tahun lalu akan digunakan untuk ekspansi usaha.
Butuh dana ekspansi, M Cash sepakat tak bagi dividen
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) PT M Cash Integrasi Tbk (MCAS), Rabu (30/5), sepakat tidak membagikan dividen dari hasil kinerja tahun 2017. Pasalnya, perusahaan membutuhkan dana untuk investasi pengembangan bisnis. Berdasarkan laporan keuangan MCAS, laba bersih perseroan pada 2017 sebesar Rp 7,87 miliar, naik dari tahun sebelumnya sejumlah Rp 2,76 miliar. Manajemen M Cash mengatakan, pengembangan bisnis merupakan langkah yang paling tepat saat ini dan diyakini dapat memberikan keuntungan lebih baik bagi perusahaan. Jadi, laba tahun lalu akan digunakan untuk ekspansi usaha.