KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pelemahan nilai tukar rupiah terhadap dollar Amerika Serikat (AS) membuat gusar banyak kalangan. Perlu obat paten untuk mengembalikan stamina dan kekuatan otot rupiah. Berbagai upaya juga tengah digagas pemerintah untuk menjaga rupiah. Salah satunya adalah wacana mengubah sistem kurs rupiah dari saat ini mengambang menjadi tetap. Menurut sumber KONTAN di Istana, mengubah sistem kurs rupiah menjadi tetap merupakan pilihan yang sedang dikaji pemerintah. Namun belum jelas bagaimana kebijakan ini akan diterapkan. Yang jelas, sistem kurs tetap sudah pernah terjadi di Indonesia. Pada tahun 1970-an, Indonesia menganut sistem kurs tetap untuk dollar AS. Namun mulai 1978, sistem kurs itu berubah menjadi mengambang terkendali.
Butuh obat paten memulihkan otot rupiah
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pelemahan nilai tukar rupiah terhadap dollar Amerika Serikat (AS) membuat gusar banyak kalangan. Perlu obat paten untuk mengembalikan stamina dan kekuatan otot rupiah. Berbagai upaya juga tengah digagas pemerintah untuk menjaga rupiah. Salah satunya adalah wacana mengubah sistem kurs rupiah dari saat ini mengambang menjadi tetap. Menurut sumber KONTAN di Istana, mengubah sistem kurs rupiah menjadi tetap merupakan pilihan yang sedang dikaji pemerintah. Namun belum jelas bagaimana kebijakan ini akan diterapkan. Yang jelas, sistem kurs tetap sudah pernah terjadi di Indonesia. Pada tahun 1970-an, Indonesia menganut sistem kurs tetap untuk dollar AS. Namun mulai 1978, sistem kurs itu berubah menjadi mengambang terkendali.