MOMSMONEY.ID - Salah satu tempat wisata di Bali yang tak kalah menariknya dibandingkan keindahan pantainya adalah Waterbom Bali. Wisata air ini berlokasi di Jl. Kartika Plaza, Kabupaten Badung, Bali, atau berjarak 3,2 km dari Bandara Internasional Ngurah Rai. Wisata ini cocok untuk liburan bersama keluarga atau teman-teman. Memiliki luas 3,8 hektar, wahana di Waterbom Bali sangat menarik dan beragam, mulai dari yang jenisnya santai hingga yang memacu adrenalin, seperti Funtastic, Lazy River, Constrictor, Python, Twin Racers, Smash Down 2.0, Fast n Fierce, Double Twist, Green Vipers, Pipeline, Climax, dan Boomerang. Di sisi lain, enggak hanya menyuguhkan permainan menarik dari wisata airnya, anda juga bisa menikmati cagar alam yang ada di Waterbom Bali. Sekitar lebih dari 50 persen keseluruhan taman sebagai ruang hijau mencakup sejumlah spesies asli yang terancam punah.
- Berlaku untuk Pemegang KTP Indonesia / KITAS
- tiket FLEXI
- Berlaku hingga 30 Sep 2021
- Tidak perlu reservasi
- Tidak bisa refund
- Mulai Dari Rp340.000 menjadi Rp 238.000
- Berlaku untuk Pemegang KTP Indonesia / KITAS - 2 Dewasa & 2 Anak
- tiket FLEXI
- Berlaku hingga 30 Sep 2021
- Tidak perlu reservasi
- Tidak bisa refund
- Mulai Dari Rp1.130.000 menjadi Rp 791.000