JAKARTA. Cadangan minyak sawit mentah atau crude palm oil (CPO) Malaysia Juli 2016 yang diprediksi naik jadi batu sandungan bagi harga CPO di perdagangan hari ini. Mengutip Bloomberg, Jumat (5/8) pukul 13.55 WIB harga CPO kontrak pengiriman Oktober 2016 di Malaysia Derivative Exchange tergerus 0,78% di level RM 2.425 per metrik ton dibanding hari sebelumnya. Dugaan kenaikan cadangan CPO ini merupakan yang kedua dalam dua bulan terakhir. Yang mana hal ini diprediksi terjadi karena kembali pulihnya produksi CPO pasca El-Nino yang sudah mereda. Menurut prediksi dari Bloomberg survey, stok CPO Malaysia Juli 2016 bisa naik 2,2% menjadi 1,82 juta ton dibanding bulan Juni 2016 lalu.
Cadangan diperkirakan naik, harga CPO terkikis
JAKARTA. Cadangan minyak sawit mentah atau crude palm oil (CPO) Malaysia Juli 2016 yang diprediksi naik jadi batu sandungan bagi harga CPO di perdagangan hari ini. Mengutip Bloomberg, Jumat (5/8) pukul 13.55 WIB harga CPO kontrak pengiriman Oktober 2016 di Malaysia Derivative Exchange tergerus 0,78% di level RM 2.425 per metrik ton dibanding hari sebelumnya. Dugaan kenaikan cadangan CPO ini merupakan yang kedua dalam dua bulan terakhir. Yang mana hal ini diprediksi terjadi karena kembali pulihnya produksi CPO pasca El-Nino yang sudah mereda. Menurut prediksi dari Bloomberg survey, stok CPO Malaysia Juli 2016 bisa naik 2,2% menjadi 1,82 juta ton dibanding bulan Juni 2016 lalu.