SINGAPURA. Harga kontrak minyak jenis West Texas Intermediate (WTI) diperdagangkan mendekati level terendah dalam 17 bulan terakhir pada hari ini (2/10). Data Bloomberg menunjukkan, pada pukul 09.13 waktu Singapura, harga kontrak minyak WTI untuk pengantaran November berada di posisi US$ 90,98 per barel di New York Mercantile Exchange atau naik 25 sen. Kemarin, harga kontrak yang sama turun 43 sen menjadi US$ 90,73 per barel, yang merupakan level terendah sejak 23 April 2013. Harga minyak melorot setelah data Energy Information Administration menunjukkan adanya kenaikan cadangan minyak di poin pengantaran kontrak minyak WTI sebesar 315.000 barel menjadi 20,5 juta barel pada pekan lalu.
Cadangan melimpah, harga minyak dalam tren turun
SINGAPURA. Harga kontrak minyak jenis West Texas Intermediate (WTI) diperdagangkan mendekati level terendah dalam 17 bulan terakhir pada hari ini (2/10). Data Bloomberg menunjukkan, pada pukul 09.13 waktu Singapura, harga kontrak minyak WTI untuk pengantaran November berada di posisi US$ 90,98 per barel di New York Mercantile Exchange atau naik 25 sen. Kemarin, harga kontrak yang sama turun 43 sen menjadi US$ 90,73 per barel, yang merupakan level terendah sejak 23 April 2013. Harga minyak melorot setelah data Energy Information Administration menunjukkan adanya kenaikan cadangan minyak di poin pengantaran kontrak minyak WTI sebesar 315.000 barel menjadi 20,5 juta barel pada pekan lalu.