KONTAN.CO.ID - Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) masih harap-harap cemas mengikuti proses tender blok migas. Pemerintah punya keyakinan, lelang 15 blok migas yang berlangsung sejak Mei 2017 lalu itu bakal dibanjiri peminat. Indikasi banyaknya peminat terlihat saat proses pembelian dokumen blok migas. Setidaknya ada sembilan dari 15 blok migas yang dilelang diminati calon pembeli. Catatan saja, 10 dari 15 blok migas itu berupa blok migas konvensional, dan 5 blok migas non konvensional. "Para peminat sudah membeli dokumen lelang untuk sembilan blok migas," kata Dadan Kusdiana, Kepala Biro Komunikasi, Layanan Informasi Publik, dan Kerja Sama Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral.
Calon investor tengah mengincar 9 blok migas
KONTAN.CO.ID - Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) masih harap-harap cemas mengikuti proses tender blok migas. Pemerintah punya keyakinan, lelang 15 blok migas yang berlangsung sejak Mei 2017 lalu itu bakal dibanjiri peminat. Indikasi banyaknya peminat terlihat saat proses pembelian dokumen blok migas. Setidaknya ada sembilan dari 15 blok migas yang dilelang diminati calon pembeli. Catatan saja, 10 dari 15 blok migas itu berupa blok migas konvensional, dan 5 blok migas non konvensional. "Para peminat sudah membeli dokumen lelang untuk sembilan blok migas," kata Dadan Kusdiana, Kepala Biro Komunikasi, Layanan Informasi Publik, dan Kerja Sama Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral.