MOMSMONEY.ID - Lumpia goreng adalah salah satu camilan Imlek yang wajib dikonsumsi, terutama pada hari pertama perayaan tiba. Simak resep lumpia goreng berikut ini. Melansir dari Serious Eats, lumpia atau chun juan yang berbentuk lonjong memanjang dilambangkan sebagai gulungan emas batang yang membawa kemakmuran & kekayaan bagi yang menyantapnya. Bagi Anda yang ingin menyajikan lumpia goreng untuk menu makan bersama keluarga di Hari Imlek nanti, Anda dapat mencoba 2 resep lumpia berikut ini.
1. Resep Lumpia Bihun Goreng
Resep lumpia Bihun Goreng ini dilansir dari buku "Gurih-Gurih Club Hits di Instagram - Resep Jajanan & Camilan Laris Dijual" oleh Dhila Sina terbitan PT Gramedia Pustaka Utama, melalui Kompas.com.- Kulit lumpia secukupnya
- 100 gram bihun, rendam sampai empuk
- 1 buah wortel, potong korek api
- 2-3 lembar kol, iris
- 1 batang daun bawang, iris
- 3 siung bawang putih, cincang
- Garam, merica, dan kaldu bubuk secukupnya
- Air secukupnya
- Minyak untuk menumis dan menggoreng
- 1 sdm tepung terigu, kentalkan dengan sedikit air untuk perekat
- Panaskan sedikit minyak, tumis bawang putih sampai wangi, masukkan wortel dan sedikit air, masak hingga setengah matang.
- Masukkan bihun, kol, dan daun bawang. Bumbui dengan garam, merica, dan kaldu bubuk, aduk rata.
- Tambahkan sedikit air jika bihun belum empuk. Masak sampai matang dan dinginkan. Sisihkan.
- Panaskan minyak banyak dengan api sedang cenderung kecil.
- Ambil selembar kulit lumpia, isi dengan satu sendok makan bihun, lipat, dan gulung. Olesi tiap ujungnya dengan terigu, rapatkan kemudian goreng. Lakukan sampai isian habis.
- Angkat lumpia bihun goreng dan tiriskan. Sajikan lumpia bihun goreng dengan saus cocolan.
2. Resep Lumpia Ayam Sayur
Tak seperti lumpia bihun goreng yang berbentuk lonjong, lumpia ayam sayur cukup unik karena dibikin membentuk segitiga sehingga isiannya jadi lebih banyak dan padat. Langsung intip resep kuliner nikmat khas Semarang, lumpia ayam sayur, yang dikutip dari Fiber crème, berikut ini.- 15 lembar kulit lumpia
- 700 ml minyak untuk menggoreng
- 25 gram creamer bubuk
- 2 buah daging ayam giling
- 150 gram kentang dipotong kotak kecil, goreng
- 100 gram wortel, potong dadu
- 100 ml air
- 2 sdm kecap
- ½ sdt kecap asin
- ¼ sdt garam
- 2 sdm minyak untuk menumis
- 3 butir kemiri, sangrai
- 5 butir bawang merah
- 2 siung bawang putih
- 1 buah cabai merah besar
- 2 buah cabai rawit
- 1 butir putih telur, kocok lepas
- Tumis bumbu halus sampai harum. Masukkan ayam. Aduk hingga berubah warna.
- Tambahkan kentang dan wortel. Aduk rata.
- Tambahkan kecap manis, kecap asin, dan garam.
- Tuang air dan creamer bubuk. Aduk sampai meresap. Angkat.
- Ambil selembar kulit. Beri isi. Bentuk segitiga. Rekatkan dengan bahan perekat.
- Goreng dalam minyak yang sudah dipanaskan di atas api sedang sampai matang.
- Angkat dan tiriskan lumpia goreng ayam sayur hingga minyak berkurang. Sajikan!