KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Sejumlah emiten telah mengambil ancang-ancang menjalankan bisnis tahun depan. Dana untuk berekspansi pun sudah mulai dihitung. PT Chandra Asri Petrochemical Tbk (TPIA) misalnya. Emiten grup Barito ini menyiapkan belanja modal atau capital expenditure (capex) US$ 240 juta tahun depan, sekitar 60% lebih besar dibandingkan anggaran tahun ini. Chandra Asri akan menggunakan belanja modal tahun depan untuk memperbesar kapasitas produksi. Dari sektor konstruksi, ada PT PP Tbk (PTPP) yang menyiapkan capex Rp 25 triliun. Angka ini meningkat sekitar 19% dibanding capex tahun ini, Rp 21 triliun.
Capex sejumlah emiten tahun depan lebih jumbo
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Sejumlah emiten telah mengambil ancang-ancang menjalankan bisnis tahun depan. Dana untuk berekspansi pun sudah mulai dihitung. PT Chandra Asri Petrochemical Tbk (TPIA) misalnya. Emiten grup Barito ini menyiapkan belanja modal atau capital expenditure (capex) US$ 240 juta tahun depan, sekitar 60% lebih besar dibandingkan anggaran tahun ini. Chandra Asri akan menggunakan belanja modal tahun depan untuk memperbesar kapasitas produksi. Dari sektor konstruksi, ada PT PP Tbk (PTPP) yang menyiapkan capex Rp 25 triliun. Angka ini meningkat sekitar 19% dibanding capex tahun ini, Rp 21 triliun.