JAKARTA. PT Capital Life Indonesia akan menggenjot kontribusi produk unitlink di semester kedua tahun ini. Anak usaha Bank Capital tersebut yakin minat nasabah terhadap produk ini akan kian meningkat. Direktur Utama Capital Life Antony Japari menjelaskan, fokus perseroan tahun ini memang mengembangkan produk unitlink. Alasan utamanya ialah tak lain lantaran dari sisi angka rasio solvabilitas atau risk based capital (RBC) tidak terlalu berat dibanding produk endowment. “Walaupun preminya besar, untuk produk unitlink tidak perlu tambah modal sehingga angka RBC tetap aman. Kami optimistis minat nasabah terhadap produk ini masih cukup besar,” kata Antony ke KONTAN, Senin (14/8).
Capital Life masih fokus kembangkan unitlink
JAKARTA. PT Capital Life Indonesia akan menggenjot kontribusi produk unitlink di semester kedua tahun ini. Anak usaha Bank Capital tersebut yakin minat nasabah terhadap produk ini akan kian meningkat. Direktur Utama Capital Life Antony Japari menjelaskan, fokus perseroan tahun ini memang mengembangkan produk unitlink. Alasan utamanya ialah tak lain lantaran dari sisi angka rasio solvabilitas atau risk based capital (RBC) tidak terlalu berat dibanding produk endowment. “Walaupun preminya besar, untuk produk unitlink tidak perlu tambah modal sehingga angka RBC tetap aman. Kami optimistis minat nasabah terhadap produk ini masih cukup besar,” kata Antony ke KONTAN, Senin (14/8).